Selasa, 22 Desember 2009

Bertemu dengan Rasulullah Muhammad SAW


Sohbet Mawlana Syeikh Muhammad Hisyam Kabbani Al Rabbani
26 November 2006

  
Audzubillahi minas sayithonir rojim, Bismillahir rohmanir rohim
Destur yaa sayyidi madad, maddaul Haq Ya Sulthonul Awliya Syeikh Abdullah Faiz Ad Dagestani Wa Ustadzina ya Sulthonul Awliya Syeikh Muhammad Nazim Adil Al Haqqani..


Marilah kita berdo’a Ooh Alloh pertemukanlah kami dengan Nabi Muhammad SAW di dunia Karena di Akhirat kelak semua orang akan bertemu dengannya. Karena Rasulullah bersabda bahwa Adam dan seluruh anak adam akan ada dalam panjiku di akhirat kelak.Jadi kita memohon kepada Alloh,”Ya Robbi ijinkan kami melihat/bertemu dengan Nabi-Mu didunia dan lalu di Akhirat.”Dan ketika Alloh mendengar Do’a ini yakinlah bahwa Allah akan mengabulkannya.seperti dalam firman-Nya :”Bahwasanya Aku (Alloh) dekat untuk menjawab Do’a para hamba-Ku”. Jadi ketika kita berdo’a “Ya Robbi, Ya Alloh ijinkanlah kami bertemu Nabi –Mu Muhammad SAW.”Apakah kita terlalu banyak meminta ? tidak Niscaya Alloh akan mendengar dan mengabulkan do’a kita Karena Alloh Maha Pengasih, Jika kita berdo’a maka Alloh akan menjawab. Ya Robbi, Ya Alloh Ijinkanlah kami bertemu sayyidina Muhammad SAW”,Ada beberapa awliya yang dapat bertemu Rasulullah setiap saat, ada beberapa awliya yang dapat bertemu Rasulullah setiap jam,Ada beberapa awliya yang dapat bertemu setiap pergantian waktu,ada beberapa awliya yang dapat bertemu Rasululloh setiap minggu dan setiap malam,ada beberapa perbedaan tingkatan awliya dan ada orang-orang yang tak dapat bertemu rasulullah.Kitalah orang-orang yang tidak dapat bertemu Rasulullah.Kita berdo’a “ Ya Robbi ijinkanlah kami bertemu dengan ‘kenyataan’ yaitu melihat kepada Rasululloh SAW, itu akan membuat dirimu kembali, akan membuat kembali ruh mu, akan membuat kembali Jiwamu,Jangan pernah berpikir bahwa Rasululloh tidak melihatmu saat ini. Rasululloh bersabda “Alloh memanggilku Al Raufur rohiim, Yang artinya pemurah” bagi para umatnya. Jadi jika kamu meminta, ia akan melihatmu, dan ketika ia melihat kita, kita melihatnya, jadi dalam hati kita harus melihatnya,tutuplah mata kita dan lihatlah kehadiran Rasululloh SAW, Beliau ada melingkupi seluruh ruangan kita dengan kehadirannya, kehadiran yang dimanifestasikannya dalam ruh kita,spiritualitas kita. Semoga Alloh SWT menjaga kita didunia dan akhirat dengan Rasululloh,menjaga kita dengan para awliya Alloh.dan menjaga kita dengan sifat ke Pemurahan-Nya. Bihurmati habib Al-fatihah….
saya tahu banyak murid-murid yang ketika menutup matanya dan menghubungkan hatinya dengan hati Rasululloh SAW…semuanya mereka melihat cahaya,semua mencium parfumnya. Semoga Alloh SWT membuat kita semua dari Rasululloh…jadi jika kita memohon,maka kita akan dijawab,Alhamdulillah Alloh SWT telah menghubungkan kita melalui Syeikh kita Syeikh Muhammad Nazim Adil Al Haqqani salah satu awliya pada saat ini menuju kehadirat Rasululloh.pengalamanku selama 51 tahun bersama beliau dan grandsyeikh Abdullah faiz ad dagestani. Tidak bisa digambarkan, Tidak bisa dijelaskan hanya dalam satu malam…Semoga Alloh memberkahi dan merahmati ruh dan jiwanya,dan semoga Alloh senantiasa membimbing kita menuju kepada-Nya setiap saat marilah kita ucapkan Alhamdulillah…Alhamdulillahi robbil alamin…atas nikmat yang telah Alloh berikan kepada kita, dengan makanan,minuman,karena banyak orang2 yang kekurangan pada saat ini, jangan berhenti ucapkan Alhamdulillah karena banyak orang yang lebih kekurangan daripada kita. Semoga Alloh senantiasa membimbing kita kepada ‘kenyataan’ yaitu kenyataan dari Rasululloh SAW

bihurmati habib Al-Fatihah….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar